Senin, 20 April 2020
KJ 412 : 1 – Berdoa
Keluaran 13 : 17 – 22
“Tuhan berjalan di depan mereka pada siang hari dalam tiang awan untuk menuntun mereka di jalan, dan pada waktu malam dalam tiang api untuk menerangi mereka, sehingga mreka dapat berjalan siang dan malam.” (ay 21)
Saat melaksanakan tugas pelayanan di Pos Pelayanan dan Kesaksian Long Betaoh Apau Kayan, jemaat di sana sering melakukan kegiatan berburu ditengah-tengah hutan, untuk memenuhi kebutuhan makanan keluarga. Betapa senangnya hati mereka, ketika pulang membawa hasil buruan, setelah beberapa hari berada di hutan. Mereka bercerita, untuk membantu melihat binatang buruan dan arah jalan pada waktu malam, dibutuhkan lampu senter. Sedangkan api unggun dibutuhkan selain untuk penerangan, juga untuk melindungi dari serangan binatang buas dan menghangatkan badan dari dinginnya udara malam.
Bacaan Alkitab saat ini menceritakan tentang penyertaan dan tuntunan Allah dalam perjalanan bangsa Israel menuju tanah Kanaan. Allah menghadirkan diriNya ditengah-tengah bangsa itu pada siang hari, melalui tiang awan. Fungsinya sebagai petunjuk arah jalan, sekaligus memberikan perlindungan dari teriknya panas matahari di padang gurun. Ia juga menghadirkan diriNya melalui tiang api pada waktu malam, sebagai petunjuk arah jalan, sekaligus sebagai penerangan dan penghangat badan dari dinginnya udara malam. Disini nyata kebaikkan Allah memberikan pertolongan dan penyertaan, agar umatNya tidak merasa kuatir dan takut. Dengan kata lain, bahwa melalui kehadiranNya dalam bentuk tiang awan dan tiang api, umat Israel tertuntun dalam perjalanan panjang dan terlindungi oleh Tuhan.
Saudaraku, sebagai orang percaya kepada Tuhan Yesus, kitapun harus menjadikan firmanNya sebagai pelita yang menuntun kehidupan kita bersama keluarga. Firman Allah yang berisikan janji keselamatan, hendaknya membuat setiap orang, termasuk saudara dan saya, merasakan kebaikan dan tuntunan Tuhan Yesus dalam perjalanan hidup di tengah dunia. Dengan demikian kehangatan kasih Kristus daan keselamatan yang diberitakan dapat kita rasakan.
KJ 412 : 2
Doa: Tuhan Yesus, tuntunlah kami agar terangMu tetap bercahaya dalam hidup kami. Amin.