Renungan Pagi, 24 Juli 2020
KJ 407: 1 – Berdoa
1 Petrus 5 : 1 – 5
“Gembalakanlah kawanan domba Allah yang ada padamu, jangan dengan paksa,..” (ay 2)
Para teolog bidang teologi pastoral pada umumya berpandangan, bahwa seluruh pelayanan yang dilakukan dalam gereja adalah pelayanan pastoral. Howard dan Cinebell, menyatakan pelayanan gereja dalam khotbah, ibadah, pendidikan, konseling pastoral, kepemimpinan dan pengembangan jemaat, pemberdayaan kaum awam dan pelayanan kepada masyarakat, semuanya bersifat pastoral yang mendampingi dan membawa seseorang pada hidup memuliakan nama Tuhan itulah sebabnya setiap orang yang melayani di gereja harus menjadi pribadi yang care (memelihara) dan concern (memperdulikan) serta hiidup dalam love (kasih) yang semuanya bersumber dari Tuhan Yesus Sang Gembala Agug. Jika hal ini sungguh diwujudkan paling tidak masalah-masalah dan konflik dalam gereja dapat diminimalisir.
Rasul Petrus mengingatkan para pemipin gereja untuk meneladani Tuhan Yesus Sang Gembala Agung. Tuhan Yesus tidak pernah mengembalakan umatNya dengan paksa, tetapi menyadarkan umat secara sukarela melakukannya sesuai kehendak Allah. Tuhan Yesus tidak pernah mencari keuntungan bagi diriNya sendiri, tetapi apa yang dlakukanNya hanyalah pengabdian.
Tiga hal yag dilakukan Tuhan Yesus ini menyatakan kepada kita bahwa Tuhan Yesus adalah pribadi yang care, concern and love dalam melayani umat manusia dan dampak pelayananNya sungguh luar biasa, umat terberkati. Jika setiap pemimpin gereja saat itu dan saat ini berusaha hidup meneladani Tuhan Yesus, maka hidup mereka akan diberkati Tuhan dan menerima mahkota yang tidak pernah layu. Hidup para pelayan Tuhan akan berdampak positif sama seperti pelayanan Yesus dan mereka dihormati dan dihargai bukan karena jabatannya, tetapi karena pelayanannya. Sehingga orang muda pun dengan melihat role mode dari para pemimpin dan orang tuanya akan menjadi pribadi yang patuh dan menghormati orang tuanya.
KJ 407: 4
Doa: Ya Tuhan, pakailah para pelayan gereja, menjadi gembala yang menuntun kami lebih memuliakan namaNu. Amin.