Hari Minggu IV Ses. Pentakosta
Renungan Malam, 20 Juni 2021
Hari Pengungsi
♪GB.270 : 1 – Berdoa
Nehemia 3 : 9 – 15
Berdekatan dengan mereka….. (ayat 9,12)
Dalam permainan sepak bola, kita dapat menyaksikan bagai-mana para pemain dalam satu kesebelasan, bersama-sama mempertahankan agar gawang mereka tidak kebobolan. Mereka terus berjuang untuk mengarahkan bola ke gawang lawan, dan kemenangan menjadi milik mereka.
Situasi permainan sepak bola tadi dapat kita lihat seperti dalam pembacaan Alkitab saat ini. Pembangunan tembok Yerusalem yang baru dimulai ini sangat mengesankan. Kita saksikan bagaimana keikutsertaan yang tinggi dari kelompok masyarakat yang beraneka ragam. Para tokoh agama maupun tokoh masyarakat, penguasa melibatkan diri secara langsung secara aktif (ay. 1,9,12,16). Yang menarik lainnya adalah, bahwa yang turut bersama dalam pekerjaan pembangunan itu bukan hanya kaum laki-laki tetapi ikut serta juga kaum perempuan (ay.12). Selain itu, mereka berdekatan satu dengan yang lain untuk mengerjakan apa yang menjadi tanggung jawabnya. Berdekatan dapat menimbulkan konflik jika tidak memahami visi bersama. Mereka bekerja sesuai tanggung jawabnya demi kepen-tingan bersama untuk kemuliaan Tuhan. Visi dan misi mereka jelas. Melalui pembacaan ini, kita didorong untuk membangun kerja sama sebagai sikap yang patut ditunjukkan sebagai murid Yesus.
Melalui pembacaan ini, kita didorong untuk membangun kerja sama sebagai sikap yang patut ditunjukkan sebagai murid Yesus. “Marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik. Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat” (Ibr. 10:24-25).
Tujuan kita bukanlah untuk menjadi yang pertama dan paling utama, melainkan untuk saling mendorong mengerjakan pekerjaan mulia yang Tuhan berikan bagi kita. Marilah bersama mengerjakan apa yang Tuhan percayakan kepada kita.
♪GB. 270 : 2
Doa: (Kami bersyukur Tuhan karena Engkau mau memakai dan melayakkan kami menjadi alat di tangan-Mu untuk mengerjakan maksud-maksud mulia yang Engkau persiapkan bagi kami)