Minggu XII Ses. Pentakosta
Renungan Pagi, 19 Agustus 2021

♪GB.193 : 1,2 – Berdoa

Roma 8 : 12-13
Sebab, jika kamu hidup menurut daging, kamu akan mati; tetapi jika oleh Roh kamu mematikan perbuatan-perbuatan tubuhmu, kamu akan hidup. (ay.13)

Dosa membuat hidup manusia menjadi cemar. Sebaliknya, Kristus telah menebus dosa itu sehingga manusia tidak binasa olehnya dan kuasa maut tidak berlaku atasnya. Penebusan Kristus di kayu salib, sesungguhnya menjadikan manusia sebagai orang yang berhutang kepada Allah dan kita seharusnya membayar hutang itu. Tetapi kita tahu, bahwa Allah dalam kasih karunia-Nya tidak menimpakan beban hutang dosa itu kepada manusia, melainkan kepada Anak yang dikasihi-Nya. Hidup manusia yang sudah ditebus, tidak hanya bebas dari dosa, tetapi menjadi kudus dan tidak bercacat lagi. Karena itu, rasul Paulus menegaskan dalam ayat 12 “Jadi, saudara-saudara, kita adalah orang berhutang, tetapi bukan kepada daging, supaya hidup menurut daging.” Akan semuanya ini, Kristus mengorbankan diri-Nya yang kudus, sebagai korban tebusan dosa akibat kedagingan manusia. Sehingga, setiap orang yang hidup dalam Kristus, sudah menjadi kudus dan seharusnya menjaga kekudusan hidupnya. Tidak lagi hidup di dalam keinginan daging atau membiarkan dirinya dikuasai kedagingannya.

Rasul Paulus menegaskan, hidup di dalam Kristus sebagai jaminan untuk memperoleh keselamatan. Hal ini hanya dapat diraih dengan cara memelihara keselamatan yang telah diberikan yaitu dengan menanggalkan dan menjauhi segala perbuatan-perbuatan jahat yang ditimbulkan keinginan daging dalam tubuh (baca ay.13). Tentunya setiap orang tidak menghendaki hidupnya berakhir pada kematian atau kebinasaan kekal, tetapi untuk beroleh kehidupan dan keselamatan yang kekal. Ingatlah, perbuatan daging itu mengancam keselamatan kita, maka hendaknya setiap orang yang telah hidup di dalam Roh, menjalani hidupnya sesuai kehendak Roh yaitu perbuatan-perbuatan yang melahirkan kebenaran, keadilan, sukacita dan damai sejahtera. Selamat hidup dalam pimpinan Roh Kudus.

♪GB.193 : 4

Doa : (Roh Kudus, mohon kuasailah hidup kami, agar keselamatan yang telah diterima tidak digunakan dengan salah)