Minggu XII Ses. Pentakosta
Renungan Malam, 21 Agustus 2021

♪KJ.251 : 1,2 – Berdoa

Roma 8 : 37 – 39
Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita (Ay. 38-39)

Kata “pemenang” dalam iman Kristen hendak menegaskan posisi seorang yang telah memperoleh kasih karunia Allah melalui imannya kepada Yesus. Paulus mengatakan dalam ayat 37 bahwa di dalam Kristus kita lebih dari pemenang. Apabila kita ingin menang, kita harus memulainya dari kemenangan Kristus dan menjadi orang-orang yang dimenangkan oleh-Nya. Cara memelihara hidup berkemenangan itu adalah dengan menjalani hidup seperti Kristus yaitu dalam kebenaran.

Orang percaya (Gereja) tidak mungkin menjadi pribadi pemenang jika tidak mengetahui posisinya sebagai insan yang telah dimenangkan di dalam Kristus. Menjadi sangat penting untuk diperhatikan bahwa “pemenang” adalah setiap orang yang percaya kepada Kristus dan berjuang memelihara ketaatan dan kesetiaanya. Seorang pemenang adalah mereka yang tidak berkompromi dengan dunia dan kefasikan (baca Rm.12:1-2). Seorang pemenang haruslah tetap menjadi pejuang yang gigih, tetap setia pada Kristus sampai akhirnya, seperti yang ditegaskan rasul Paulus dalam 1 Korintus 9:25 “Tiap-tiap orang yang turut mengambil bagian dalam pertandingan, menguasai dirinya dalam segala hal. Mereka berbuat demikian untuk memperoleh suatu mahkota yang fana, tetapi kita untuk memperoleh suatu mahkota yang abadi”. Rasul Paulus sendiripun melakukannya, sehingga ia dengan bangga dapat berkata “Aku telah mengakhiri pertandingan yang baik, aku telah mencapai garis akhir dan aku telah memelihara iman” (2 Tim. 4:7).

Menjadi penting bagi kita untuk memahami bahwa tidaklah mungkin menjadi seorang pemenang jikalau kita sendiri tidak mengetahui posisi kita sebagai insan yang menang, dan kemenangan itu kita peroleh di dalam Kristus. Jadi, kehidupan kita setiap hari harus hidup yang berkemenangan di dalam Kristus. Selamat hidup berkemenangan dalam Kristus.

♪KJ.251 : 3,4

Doa : (Kami mau berjuang untuk menjadi pemenang. Tolonglah kami ya Tuhan, agar mampu menguasai diri)