Minggu XXIII Ses. Pentakosta
Renungan Pagi, 5 November 2021

♪KJ.400 : 1,3 – Berdoa

Wahyu 3 : 7-9
Apabila Ia menutup tidak ada yang dapat membuka… (ay.7b)

Tuhan Yesus Kristus adalah satu-satunya akses ke Allah Bapa. Seperti yang pernah diucapkan-Nya “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui aku” (Yoh 14:6). Firman mengatakan “Aku tahu segala pekerjaanmu: Lihatlah, Aku telah membuka pintu bagimu…”(Wahyu 3:8). Akses menuju Bapa dibuka atau ditutup tergantung pada satu hal yaitu penilaian dan pertimbangan Kristus atas perbuatan kita.

Amsal dengan bijak telah mengingatkan “Ada jalan yang disangka lurus, tetapi ujungnya menuju maut” (Amsal 16:25). Banyak jalan dan pintu yang membentang di hadapan kita. Di satu sisi keputusan kita mengambil jalan yang mana dan masuk ke pintu apa berdampak pada penilaian Kristus yang bermuara pada apakah kita memiliki akses ke surga. Di sisi lain Allah melalui Kristus bekerja dalam kemauan dan perbuatan kita untuk kita dapat beroleh keselamatan. “…tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, … karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya” (Flp. 2:12-13). Pekerjaan Kristus dalam hidup kita termasuk di dalamnya menutup dan membuka banyak jalan atau pintu bagi kita. Karena Yesus Kristus Omnipresence. Ia hadir di segala tempat dan waktu. Dia mengatasi sejarah lampau, kini, dan nanti. Dia memiliki rencana-Nya untuk hidup kita. Ia yang paling tahu ke mana arah maupun akibat dari jalan dan pintu yang kita pilih. Karena itu Dia bertindak.

Ada saat kita kecewa mengapa jalan-jalan yang kita harapkan tidak Tuhan buka. Tak jarang kita mengalami saat-saat bertanya kepada Tuhan mengapa tidak ada pintu yang dibukakan, agar kita dapat keluar dari kusut masa problema. Ingatlah selalu, bahwa semua pintu dan jalan yang Tuhan buka dan tutup bagi kita adalah agar hidup kita senantiasa bergerak menuju cinta kasih Bapa.

♪KJ.406 : 1,3

Doa : (Tuhan apapun jalan atau pintu yang Engkau buka atau tutup, aku percaya itu adalah yang terbaik bagiku)